Politik

Gubernur Pramono Anung: Jakarta Maju dengan Warisan Kebaikan dan Kerukunan

217
×

Gubernur Pramono Anung: Jakarta Maju dengan Warisan Kebaikan dan Kerukunan

Sebarkan artikel ini
Gubernur Pramono Anung: Jakarta Maju dengan Warisan Kebaikan dan Kerukunan

JAKARTA, RGN TIMES – Usai dilantik, Gubernur Jakarta Pramono Anung sampaikan pidato di Balai Kota Jakarta, Kamis 20 Februari 2025. Pramono singgung Anies Ahok yang rukun di hadapan para tamu undangan yang hadir.

Pramono awalnya menyampaikan, bahwa dirinya optimis bahwa Jakarta akan maju.

Mantan Sekretaris Kabinet Jokowi ini juga sampaikan apa yang baik untuk Jakarta yang sudah diperbuat oleh para gubernur terdahulu akan diteruskan.

“Seperti yang saya sampaikan berulang kali, saya tidak punya beban. Saya pasti akan meneruskan apa yang baik yang dibuat oleh Bang Yos, Bang Foke, oleh Mas Anies, oleh Pak Ahok,“ kata Pramono.

Pramono memerhatikan bagaimana interaksi Anies dan Ahok yang kini sudah akur.

“Dan saya bergembira sekali apalagi kalau Pak Anies dan Mas Ahok sudah rukun dan damai,“ tambah Pramono di Balai Kota.

Pramono pun lantas menyapa para mantan gubernur yang sudah hadir satu per satu.

Adapun pata mantan Gubernur Jakarta yang hadir mulai dari Sutiyoso, Fauzi Bowo (Foke), Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), hingga Anies Baswedan tampak duduk berjajar.

Pramono pun mengatakan dengan adanya kehadiran para mantan gubernur Jakarta jadi bukti dukungan dari semesta terhadap masa depan kota yang lebih baik.

“Ini menunjukkan seperti yang disebutkan Pak (Pj) Gubernur tadi semesta mendukung Insya Allah Jakarta ini pasti akan lebih baik ke depan,” ungkap Pramono.

Tak hanya itu saja, Pramono juga bersyukur bahwa organisasi masyarakat Forum Komunikasi Anak Betawi (Forkabi) dan Forum Betawi Rempug (FBR) yang diyakini sudah bersatu.

“Saya juga bersyukur yang dulu yang namanya Forkabi dan FBR sekarang rukun banget ini menunjukkan Jakarta menatap ke depan untuk bekerja secara serius dan sungguh-sungguh,” pungkasnya.

 

(Yuni)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *